Jumat, 14 April 2017

Sabeta Geti Lama





Sabeta geti lama
Bercerita suka duka
Tanah basah melara sahaya 
Diam memohon belantara jiwa
Tabah mematung hidup kehidupan angkara
Murka mata jelata

Sabeta geti lama
Di pohon sagu merindu rimba
Mengolah sangkar dalam geliat bergelora semesta
Meraja hingga dasar mengakar mantra
Kalamata buta membuka cakrawala
Sederhana bersahaja merawat luka

Sabeta geti lama
Membara di bawah para
Kelapa dipanggang bertapa panas
Kepala petualang menghela nafas
Dalam dada lapang dari lara bernyawa
Bahtera mengembang layar luas samudera
Lentera membayang tenggelamkan surya
Berpura menggenggam kuasa senja

Sabeta geti lama
Mengembara sirna dari dina
Dunia nestapa menyela celaka
Hidup kota mendusta desa
Berkabut kawah candradimuka
Kering kemarau menerpa tempa beta
Jatuh cinta kepada lapar dahaga
Tiada tara yang berkarang mutiara

Sabeta geti lama
Menggembala domba bersama-sama
Mengolah karsa mencipta rupa bercerita
Suara merasa terduga aroma warna
Meraba aura sutera
Busana kesatria para raja menyala
Pada beranda istana berkilau jelita
Pelita bercahaya menjamu kartika
Menyuguh kirana sahabat beta
Geti lama



0 Komentar:

Posting Komentar